Iconia PC tablet dengan Windows 8 - lagi Acer mengeluarkan PC tablet mereka di tahun 2013 ini dengan nama Acer Iconia W510. Berbeda dengan tablet milik Acer lainnya, kali ini Acer mengusung Windows 8 sebagai antar muka dari tablet ini. Selain menawarkan antar muka yang masih baru bagi pengguna tablet saat ini, Acer Iconia W510 juga menawarkan spesifikasi yang “keren”, seperti kamera utama dengan resolusi 8MP yang dilengkapi dengan autofokus, serta kamera sekunder atau kamera depan dengan resolusi 2,1 MP.
Selain fitur kamera yang “keren” tersebut, hal paling menarik lain terdapatnya keyboard docking atau keyboard yang dapat dilepas pasangkan. Jadi, jika anda menginginkan Acer Iconia W510 dalam bentuk laptop, tinggal pasang saja keyboard docking tersebut. Jika anda menginginkannya dalam bentuk tablet, tinggal copotin saja keyboard tersebut. Benar-benar mengagumkan kan? Dan pastinya berbeda dengan kebanyakan tablet lainnya.
Yuk kita preteli spesifikasi Acer Iconia W510 lebih lengkap :
Dimensi
Acer Iconia W510 ini punya ukuran 259 x 168 x 9 mm, cukup ramping walaupun sudah dijejali berbagai fitur didalamnya. Sedangkan untuk bobot, PC tablet ini punya bobot hanya 576 gram tanpa menggunakan keyboard, cukup ringan sehingga dapat memudahkan anda ketika membawanya.
Desain
Karena PC Tablet ini berbeda dengan kebanyakan tablet lainnya, maka desain Acer Iconia W510 pun terlihat berbeda dengan tablet lainnya. Dengan mengandalkan warna silver, tablet ini kelihatan mewah dan eklusif. Pada bagian belakang terdapat sebuah kamera dengan disertai LED flash, sedangkan pada bagian depan terdapat sebuah kamera sekunder. Pada bagian sisi kanan dan kiri terdapat slot untuk microSD, microUSB HDMI, kartu memori, HDMI, tombol volume dan stereo speaker. Untuk bagian bawahnya juga terdapat slot untuk charger, jack audio serta tombol power.
Konektivitas
Untuk masalah konektivitas, Acer Iconia W510 mengandalkan jaringan WiFi 802.11n, 802.11g, 802.11b, 802.11a untuk jaringannya tanpa dukungan kartu seluler. Tapi jangan bersedih dulu, karena tablet ini punya slot microUSB sehinggan anda dapat mencolokkan modem ke Acer Iconia W510. Selain itu, terdapat juga konektivitas Bluetooh 4.0 untuk keperluan mentransfer atau menerima data.
Layar
Untuk layar, tablet ini dipersenjatai dengan layar IPS LCD 10,1 inci yang punya resolusi 1366 x 768 piksel, layar tersebut dapat menghadirkan kualitas HD dalam tablet ini. Hebat kan?
Prosesor
Untuk prosesor, Acer Iconia W510 mengandalkan prosesor keluaran intel, yaitu Intel Atom Z2760 dengan kecepatan 1,8 GHz serta juga dengan grafik Intel Graphics Media Accelerator 3650 dan 2GB RAM.
Antar Muka
Dengan mengandalkan Windows 8, W510 merupakan Iconia PC tablet dengan Windows 8 pertama dari Acer. Dengan menggunakan OS ini, anda akan merasakan pengalaman yang berbeda dibandingkan tablet lainnya, serta juga anda dapat dengan mudah menjalankan berbagai macam aplikasi yang biasanya anda temukan di Windows 7.
Kamera
Ini merupakan salah satu yang hebat dari tablet PC ini, yaitu menghadirkan kamera utama dengan resolusi 8MP serta dengan autofocus dan LED flash. Kamera utama tersebut selain dapat mengambil gambar dengan kualitas yang baik, juga dapat merekam video dengan kualitas HD 1080 piksel.
Sedangkan untuk kamera depannya, dilengkapi dengan kamera yang beresolusi 2,1 MP. Cukup bagus untuk melakukan berbagai kegiatan seperti chatting facebook, skype ataupun bersolek diri :P.
Memori
Acer Iconia W510 dilengkapi dengan 32 GB harddisk internal, dan anda juga dapat menambah kapasitasnya menggunakan bantuan microSD.
Baterai
Untuk masalah energi, tablet ini mengandalkan baterai dual cell Lythium Polymer yang dapat bertahan hingga 10 jam dan 18 jam dengan menggunakan keyboard docking, karena keyboard docking tersebut juga berfungsi sebagai baterai tambahan.
Nah. lo siapa yang tertarik beli tablet acer yang keren ini?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar